Jumat, 26 Maret 2010

Diagnosa Autisme Sesuai DSM IV

Untuk mendiagnosa atau memperkirakan, apakah seorang anak menderita autism atau tidak. Berikut adalah simptom-simptomnya:

A. Interaksi Sosial (minimal 2):
 Tidak mampu menjalin interaksi sosial non verbal: kontak mata, ekspresi muka, posisi tubuh, gerak-gerik kurang tertuju
 Kesulitan bermain dengan teman sebaya
 Tidak ada empati, perilaku berbagi kesenangan/minat
 Kurang mampu mengadakan hubungan sosial dan emosional 2 arah

B. Komunikasi Sosial (minimal 1):
 Tidak/terlambat bicara, tidak berusaha berkomunikasi non-verbal
 Bisa bicara tapi tidak untuk komunikasi/inisiasi, egosentris
 Bahasa aneh & diulang-ulang/stereotip
 Cara bermain kurang variatif/imajinatif, kurang imitasi sosial

C. Imaginasi, berpikir fleksibel dan bermain imaginatif (minimal 1):
 Mempertahankan 1 minat atau lebih dengan cara yang sangat khas dan berlebihan, baik intensitas dan fokusnya
 Terpaku pada suatu kegiatan ritualistik/rutinitas yang tidak berguna
 Ada gerakan-gerakan aneh yang khas dan berulang-ulang. Seringkali sangat terpukau pada bagian-bagian tertentu dari suatu benda

Sumber: id.wikipedia.org/wiki/Autisme
www.autis.info/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar