Rabu, 19 Mei 2010

BERSYUKUR DAN BERKARYA



Seorang Hellen Keller, gadis Tuna Netra dan juga tuna rungu sejak lahirnya. Apa yang bisa dia lakukan dalam hidupnya? Tidak bisa melihat, mendengar dan juga berbicara.

Hellen Keller memang tidak punya mata yang normal, tidak memiliki pendengaran yang baik, juga tidak dapat berkata-kata dengan normal. Tetapi dia memiliki semangat dan kesungguhan yang luar biasa. Dia adalah wanita cacat pertama yang mendapat gelar sarjana, bahkan berhasil meraih gelar sarjana dengan predikat ‘magna cum laude’.

“Sudah terlalu banyak yang saya peroleh dalam hidup ini, saya tidak mau menghabiskan waktu saya untuk menyesali apa yang tidak saya miliki”. (Hellen Keller)

Aku sangat lebih beruntung dibanding seorang Hellen. Tuhan memberi fisik yang lengkap dan sehat, bahkan keluarga yang baik, semua amat baik. Lalu kenapa aku terlalu banyak mengeluhkan keadaan?

Aku mau belajar dari seorang Hellen; Bersyukur, Memaknai hidup, Semangat, Bersungguh-sungguh dan Berkarya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar