Selasa, 27 April 2010

Bicara mengenai Anak Down Sindrome

Nashita: "Anak Down Syndrome Lebih Disiplin"

Nashita Nio
SALAH satu anugerah terindah yang kita miliki adalah anak-anak. Bagaimanapun kondisi atau keadaan anak, kita perlu mensyukurinya. Wujud syukur tersebut antara lain dengan mendidik si buah hati dengan sepenuh jiwa dan kasih sayang. Dalam perbincangan kali ini, kita akan belajar dan mengambil makna dari anak-anak down syndrome (DS). “Pada umumnya kelebihan anak-anak down syndrome adalah penurut, periang, rajin, dan tepat waktu. Untuk anak yang sudah mendapat pendidikan/terapi, mereka sangat menyenangi hal-hal yang rutin. Jadi, mereka lebih disiplin dari anak-anak biasa,” kata Nashita Nio, Humas ISDI (Ikatan Sindroma Down Indonesia).

Didirikan pada 21 April 1999, ISDI merupakan sebuah kelompok nirlaba yang terdiri dari orang tua, ahli medis, ahli pendidikan kebutuhan khusus, para guru, dan simpatisan. ISDI sangat prihatin akan masa depan anak-anak down syndrome di Indonesia, apalagi tiada dukungan yang memadai dari pemerintah atau kalangan lain.

ISDI menyosialisasikan keberadaan anak-anak DS kepada masyarakat luas dengan bantuan media massa dengan berbagai aktivitas, seperti menari, bermain musik, berolahraga, dan kegiatan sosial. Para penyandang DS ini juga memiliki hak-hak yang sama dengan mereka yang normal. Oleh karena itu, ISDI memberikan pelayanan keterampilan sesuai dengan kebutuhan anak dan meningkatkan kemampuan mereka dengan harapan mereka dapat mandiri dan sekaligus menghapus kesan negatif masyarakat luas selama ini.

Sumber: http://www.buahaticerdas.com/index.php?o

Tidak ada komentar:

Posting Komentar